Agung Pratnyawan
Poco X3 GT vs Poco X3 Pro. (HiTekno.com)

Tech.hitekno.com - Berikut ini adalah perbandingan spesifikasi antara POCO X3 GT vs POCO X3 Pro yang terkadang membuat penggemar kebingungan karena diklaim mirip dalam hal penamaan.

Tak dapat dipungkiri jika sub-brand Xiaomi, POCO berhasil mencuri hati pecinta gadget tanah air. Hal tersebut lantaran smartphone seri ini memiliki spesifikasi di atas kelas menengah.

Memang, jika dilihat dari harga kedua HP POCO ini terpaut cukup jauh. POCO X3 GT dijual dengan harga Rp4,2 juta per Januari 2023 ini.

Baca Juga:
Xiaomi 12T vs Realme GT Neo 3: Duel Sengit HP HP 6 Jutaan

Sementara itu, Xiaomi POCO X3 Pro saat ini tengah turun harga dari yang semula Rp3.599.000 menjadi Rp3.499.000.

Tapi jika kamu bingung membedakan keduanya, tenang saja, tim Hitekno.com telah merangkum perbedaan dan perbandingan spesifikasi POCO X3 GT vs POCO X3 Pro.

Desain dan Layar

Baca Juga:
Realme GT Master Edition vs Xiaomi 12 Lite 5G, Ini Jawaranya

POCO X3 GT vs POCO X3 Pro. (HiTekno.com)

Jika dilihat dari depan, kedua HP POCO ini memiliki penampakan yang hampir serupa. Baik POCO X3 GT ataupun POCO X3 Pro sama-sama dibekali dengan desain layar elegan dengan sentuhan titik untuk kamera depan.

Namun hal berbeda terlihat jika kamu membandingkan bagian belakang keduanya. POCO X3 GT ini punya body tipis dengan desain belakang yang cenderung kotak.

Hal ini bisa dilihat dari penempatan kamera belakang yang memberikan efek timbul dan memanjang ke bawah. Desain ini berbeda dengan POCO X3 Pro yang menyematkan desain kamera bulat pada bagian belakang.

Baca Juga:
6 Perbedaan Macbook vs Laptop, Mana yang Paling Cocok untuk Kamu

Layar Xiaomi POCO X3 GT hadir dengan LCD IPS 6,6 inci dan resolusi 1080 x 2400 piksel. Itu dilindungi oleh Corning Gorilla Glass Victus. 

Ukuran layar ini sedikit lebih kecil dari POCO X3 Pro dengan 6,67 incinya.

Spesifikasi dan Jeroan

POCO X3 GT vs POCO X3 Pro. (HiTekno.com)

POCO X3 GT dikemas dengan RAM 8 GB bersama dengan opsi penyimpanan internal 128 GB dan 256 GB.

Smartphone ini ditenagai oleh prosesor MediaTek MT6891Z Dimensity 1100 5G Octa-core sedangkan GPU-nya adalah Mali-G77 MC9. Sementara POCO X3 Pro membawa prosesor Qualcomm Snapdragon 860 Octa-core dan GPU adalah Adreno 640. 

Meski tidak secepat Snapdragon 888, prosesor Snapdragon 860 masih lebih unggul dari seri Snapdragon 700 manapun. Soalnya prosesor ini masih dalam keluarga seri Snapdragon 800,

Perlu kalian ketahui Snapdragon 860 ini punya octa-core Kryo 485 core ngebut . Pengguna dalam hal ini akan mendapatkan kecepatan 2,96 GHz, setara dengan Snapdragon 855 Plus.

Meski Snapdragon 860 milik POCO X3 Pro ini baik, namun efisiensi dan kemampuan komputasi Dimensity 1100 milik POCO X3 GT juga tak kalah menakjubkan.

Hal ini karena prosesor tersebut sudah dibangun berdasarkan litografi 6nm. Jarak antar komponen yang semakin dekat jika dibandingkan litografi 7nm pada Snapdragon 860 tentu mampu meningkatkan kemampuan transfer data maupun energi.

Kemampuan Dimensity 1100 juga bakal lebih menarik karena MediaTek telah menyematkan teknologi gaming HyperEngine 3.0. Sementara di sisi sebaliknya, Snapdragon 860 sayangnya belum mendukung Snapdragon Elite Gaming yang menawarkan dukungan serupa.

Modem 5G di dalam Dimensity 1100 mampu menyentuh angka 4,7 Gbps untuk download dan 2,5Gbps untuk upload. Sementara pada Snapdragon 860, modem Snapdragon X50 5G miliknya hanya mampu hingga 2Gbps untuk download dan 316Mbps untuk upload.

Belum lagi sebagai penunjang, Dimensity 1100 pun sudah menggunakan dukungan Bluetooth 5.2. Versi baru ini menawarkan peningkatan protokol dan efisiensi yang lebih baik daripada Bluetooth 5.1 pada Snapdragon 860.

Kamera dan Baterai

POCO X3 GT vs POCO X3 Pro. (HiTekno.com)

Pada POCO X3 GT, terdapat baterai lithium-ion polymer 5000 mAh built-in non-removable yang mendukung Fast charging 67W, 100% dalam 42 menit  + USB Power Delivery 3.0. Ini juga dilengkapi dengan USB Type-C 2.0.

Kamera belakang terdiri dari tiga kamera beresolusi 64 MP (wide) + 8 MP (ultrawide) + 2 MP (macro) dan fitur LED flash, HDR, dan panorama. Di bagian depan, terdapat satu kamera 16 MP (wide).

Sementara pada POCO X3 Pro disematkan baterai polimer lithium-ion 5160 mAh built-in yang tidak dapat dilepas yang mendukung pengisian cepat 33W, 59% dalam 30 menit, 100% dalam 59 menit. Ini juga dilengkapi dengan USB Type-C 2.0, USB On-The-Go.

Kamera belakang terdiri dari quad-camera terbaru: 48 MP (wide) + 8 MP (ultrawide) + 2 MP (macro) + 2 MP (depth) dan fitur Dual-LED flash, HDR, dan panorama. Di bagian depan, terdapat satu kamera 20 MP (wide).

Itulah perbandingan spesifikasi POCO X3 GT vs POCO X3 Pro. Dua HP POCO seri X3 yang tersedia di pasaran. Pilih mana?

Kontributor: Damai Lestari