Agung Pratnyawan
Oppo Reno5 F. (Oppo Indonesia)

Tech.hitekno.com - Berikut ini cara hide aplikasi di HP Oppo yang mudah untuk dilakukan sendiri. Ikuti tutorial HP Android yang telah dirangkum tim HiTekno.com berikut ini.

Kamu bisa menggunakannya untuk menyembunyikan aplikasi agar aman dan tidak akan digunakan orang lain.

Berikut ini cara hide aplikasi di HP Oppo yang bisa kamu lakukan dengan fitur App Lock dari bawaan HP Oppo:

Baca Juga:
Cara Hide Aplikasi di HP Vivo, Bisa Pakai Fitur Bawaan FuntouchOS

Cara Hide Aplikasi di HP Oppo:

  1. Pertama, Buka Pengaturan di HP Oppo kamu.
  2. Di antara banyak opsi, kamu akan menemukan Privasi. Ketuk saja menu tersebut.
  3. Kemudian kamu akan mendapatkan opsi yang disebut App Lock. Klik opsi tersebut.
  4. Setelah kamu menyelesaikan prosedur yang disebutkan di atas, kamu harus mengaktifkan Sembunyikan dari Layar Utama.
  5. Pesan pop-up akan ditampilkan di layar yang meminta kamu untuk mengatur nomor akses. 
  6. Kamu bisa mengatur nomor akses tersebut dengan # di awal dan akhir. 
  7. Nomor akses ini nantinya berguna untuk membuka aplikasi yang telah kamu sembunyikan.
  8. Selain cara di atas, kamu juga bisa hide aplikasi di HP Oppo menggunakan enkripsi, caranya adalah sebagai berikut:
  9. Buka Pengaturan dan buka Keamanan > Enkripsi Aplikasi.
  10. Sekarang pilih aplikasi yang ingin Anda sembunyikan dari layar beranda.
  11. Kamu perlu membuat kode sandi untuk aplikasi. Siapkan kode sandi.
  12. Sekarang aktifkan opsi Sembunyikan Ikon Layar Utama dan kemudian kamu akan diminta untuk mengatur Nomor Akses. 
  13. Angka harus dimulai dan diakhiri dengan '#' dan harus terdiri dari satu hingga enam belas karakter.
  14. Setelah kamu menentukan nomor akses, ketuk 'Selesai'. 
  15. Dengan ini, aplikasi akan disembunyikan dari smartphone kamu
  16. Setelah proses hide aplikasi selesai, maka langkah selanjutnya yang harus kamu pahami adalah bagaimana cara mengaksesnya.

Cara mengakses aplikasi yang disembunyikan di HP Oppo:

  • Buka aplikasi "Dialer" pada HP Oppo.
  • Masukkan "Access Code" yang sebelumnya sudah dibuat. 
  • Contoh "Access Code" adalah sebagai berikut: #1111#. 
  • HP Oppo akan secara otomatis menampilkan aplikasi yang disembunyikan.
  • Akan ada masa di mana kamu sudah tidak perlu main sembunyi-sembunyian lagi. Ketika sudah sampai pada masa ini, tentu kamu ingin mengembalikan aplikasi ke beranda seperti semula. 

Cara mengembalikan aplikasi yang disembunyikan di HP Oppo:

Baca Juga:
Cara Update OS HP Samsung, Dapatkan Android dan One UI Terbaru

  • Buka menu "Settings/Pengaturan" > Password & Biometrics Pilih opsi "Privacy Password" > "Hide Apps".
  • Pada tab "Hidden Apps", nonaktifkan toggle pada aplikasi yang ingin dikembalikan. 
  • Tekan tombol "Back/Kembali" untuk menyimpan pengaturan. 
  • Aplikasi yang sebelumnya disembunyikan dapat kembali diakses melalui menu Home Screen.

Amankan Rahasia Aplikasi di HP Oppo

Tak jarang, ada beberapa aplikasi di HP Oppo yang ingin kamu sembunyikan. Alasan disembunyikannya aplikasi-aplikasi ini juga bermacam-macam, mulai alasan keamanan hingga privacy.

Beruntung, Oppo memberi penggunanya fitur khusus yang disebut 'App Lock' di mana mereka dapat melindungi aplikasi agar tidak terlihat dan tidak muncul di beranda.

Baca Juga:
Cara Hide Aplikasi di HP Xiaomi, Redmi dan POCO, Pakai Fitur MIUI

Itulah cara hide aplikasi di HP Oppo menggunakan fitur App Lock yang jadi bawaan. Manfaatkan tutorial HP Android di atas dengan baik.

Kontributor: Damai Lestari