Tech.hitekno.com - Microsoft resmi mengumumkan penghentian dukungan kepada sistem operasi PC Windows 7 dan Windows 8.1 mulai 10 Januari 2023 kemarin.
Dengan dihentikannya dukungan pada dua sistem operasi tersebut, memastikan dimatikannya Windows 7 dan Windows 8.1.
Di masa mendatang, Microsoft tidak lagi memberikan update termasuk security patch untuk dua sistem operasi lawas mereka itu.
Dikutip dari GSM Arena, Kamis (12/1/2023), Microsoft terakhir kali menggulirkan update security patch ke Windows 7 pada Januari 2020 silam.
Saat itu mereka menawarkan pembaruan keamanan selama tiga tahun yang diperpanjang dengan biaya tambahan.
Hal itu dinilai penting bagi banyak pengguna, tepatnya di kalangan bisnis. Sebab masih banyak dari mereka yang tidak dapat melakukan update software ke versi terbaru seperti Windows 11.
Tapi per 10 Januari 2023, Microsoft tak lagi memberikan update security patch ke pengguna Windows 7 dan Windows 8. Jadi mereka disarankan untuk segera memperbarui ke sistem operasi terbaru.
Yakni berganti ke Windows 10 atau ke Windows 11 sebagi versi terbaru yang ditawarkan Microsoft untuk perangkat PC.
Sebenarnya pengguna masih bisa menggunakan sistem operasi dari Microsoft tersebut. Hanya saja mereka tidak lagi mendapatkan update yang berarti perangkatnya bisa saja disusupi malware.
Sebagai informasi, jumlah pemakai sistem operasi lawas Microsoft ini masihlah banyak.
Baca Juga:
4 Cara Masuk Safe Mode Windows 11 dengan Aman, Lengkap Langkahnya
Sejauh ini Windows 7 telah dipakai ke sekitar 10 persen dari perangkat PC yang ada di seluruh dunia. Sedangkan pengguna Windows 8.1 jauh lebih sedikit ketimbang Windows 7.
Angka itulah mungkin yang menyebabkan Microsoft juga mematikan sistem operasi Windows 8.1 seperti halnya yang terjadi ke Windows 7.
Dengan dihentikannya update pada sistem operasi tersebut, saatnya untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Windows 7 dan Windows 8.1. (Suara.com/ Dicky Prastya)
Berita Terkait
-
Cara Menggunakan Fungsi COUNTIF di Excel Beserta Contoh Kasus Praktis
-
Cara Membuat Kwitansi di Excel dengan Cepat dan Rapi
-
3 Cara Memunculkan Developer di Excel Tanpa Ribet
-
Cara Membuat Tabel Otomatis di Microsoft Word Tanpa Ribet
-
7 Langkah Praktis Membuat Buku di Microsoft Word
-
Cara Mengaktifkan Data Analysis di Excel Windows dan Mac dengan Mudah
-
Cara Mengubah PDF ke Excel Mudah dan Gratis, Dijamin Anti Ribet!
-
Cara Menggunakan Spelling dan Grammar di Microsoft Word, Anti Typo!
-
6 Cara Gunakan Autofill di Excel untuk Mengisi Data Angka, Tanggal, dan Teks Otomatis
-
Cara Membuat Titik-titik di Daftar Isi Microsoft Word dengan Cepat dan Mudah
Terpopuler
-
Cara Menggunakan Picture in Picture WhatsApp di Android dan iOS
-
Cara Menggunakan Fungsi COUNTIF di Excel Beserta Contoh Kasus Praktis
-
HP POCO Pertama yang Terima Pembaruan Stabil HyperOS 3
-
Samsung Galaxy A55 di 2025 Masih Layak Dibeli? Simak Kelebihan dan Kekurangannya
-
Kelebihan dan Kekurangan Redmi 13x, Cek Dulu Sebelum Beli
Terkini
-
5 Tips Memilih Action Cam untuk Bikin Vlog
-
Tukang Tato Oles Kotoran ke Wajah Ceweknya, Gegara Sudah Bayari Kos Malah Dipakai Pacar Selingkuh
-
Geger Oknum Santriwati Ponpes Al Zaytun Disebut Tuding Ibunya Najis!
-
Astaga! Ini Alasan Tukang Tato Balur Wajah Pacar dengan Kotorannya
-
Tukang Tato di Jaksel Oles Wajah Pacar dengan Kotorannya, Dipaksa Makan Tinja Manusia Juga
-
Instagram Kini Perkenankan Penggunanya untuk Unduh Video Reels
-
Cara Edit Foto Cewek Korea Pakai AI yang Viral dan Jadi Tren Sekarang
-
Apa Arti Roleplay RP yang Viral di TikTok?
-
5 Tips Memilih Ponsel untuk Ojol