Rezza Dwi Rachmanta
Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G cukup bersaing di kelas mid-range terjangkau. (Samsung)

Tech.hitekno.com - Samsung Galaxy A14 5G resmi dipasarkan ke Indonesia pada hari ini (20/01/2023). Berikut kami akan memberikan rincian fitur dan spesifikasi Samsung Galaxy A13 5G.

Smartphone ini hadir sebagai HP 5G pertama milik Samsung di tahun 2023. Perusahaan membanderol Galaxy A14 5G dengan harga terjangkau.

Perangkat memiliki dimensi 167.7 x 78 x 9.1 mm dengan berat sekitar 200 gram.

Baca Juga:
7 Rekomendasi Game Multiplayer PS5 Terbaik: Ada yang Gratis, lho!

Samsung Galaxy A14 5G mengemas baterai 5.000 mAh yang dipasangkan dengan fitur fast charging 15 W.

Perusahaan mengklaim bahwa baterai Galaxy A14 5G dapat bertahan hingga 2 hari untuk penggunaan normal.

Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G. (Samsung)

HP Samsung ini mengusung layar PLS LCD 6,6 inci beresolusi Full HD Plus dengan refresh rate 90 Hz. Smartphone mengandalkan chipset Dimensity 700 yang dipasangkan dengan RAM 6 GB.

Baca Juga:
Vivo Y55s 5G Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi dan Harganya

Perusahaan menyediakan memori internal 128 GB di mana pengguna bisa menambah penyimpanan hingga 1 TB melalui slot microSD.

Perwakilan Samsung mengungkap bahwa Galaxy A14 5G ditujukan bagi calon konsumen yang mengincar HP 5G dengan harga terjangkau.

Galaxy A14 5G sudah dilengkapi RAM 6 GB dan RAM Plus hingga 6 GB yang memungkinkan pengguna bisa akses berbagai apps dan pindah-pindah aplikasi dengan lancar.

Baca Juga:
Turun Rp 1,8 Juta, Ini Update Harga Samsung Galaxy S22 Plus 5G Januari 2023

Perangkat membawa tiga kamera belakang berkonfigurasi 50 MP (primer) + 2 MP (makro) + 2 MP (depth sensor).

Poni waterdrop di bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 13 MP. Berikut rincian spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G:

  • OS: Android 13, One UI Core 5
  • Chipset: MediaTek Dimensity 700
  • CPU: 2x ARM Cortex-A76 (2.2 GHz), 6x ARM Cortex-A55 (2 GHz)
  • GPU: Mali-G57 MC2
  • RAM: 6 GB
  • Internal Memori: 128 GB
  • Layar: PLS LCD 6.6 inci, 1080 x 2400 piksel, refresh rate 90 Hz
  • Kamera utama: 50 MP (primer, PDAF) + 2 MP (makro) + 2 MP (depth sensor)
  • Kamera depan: 13 MP
  • Baterai: 5.000 mAh (fast charging 15 W)
  • Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.2
  • Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Dimensi: 167.7 x 78 x 9.1 mm
  • Berat: 202 g
  • Warna: Black, Dark Red, Silver

Kelebihan Samsung Galaxy A14 5G

Harga Samsung Galaxy A14 5G dibanderol Rp 3 juta. (Samsung)

 

Smartphone ini bisa dipilih bagi kalian yang ingin mencoba HP 5G terjangkau dengan merek Samsung.

Chipset Dimensity 700 dan layar 90 Hz membuat perangkat ini cukup bertenaga serta memiliki kemampuan untuk memainkan banyak game populer.

Kamera belakang bisa digunakan untuk melakukan Digital Zoom 10x dan merekam video slow motion HD pada 120 fps.

Harga Samsung Galaxy A14 5G

Harga Samsung Galaxy dibanderol sebesar Rp 2.999.000. Calon konsumen bisa memesan smartphone pada 20 hingga 26 Januari 2023.

Samsung memberi nilai tambah bagi konsumen yang ingin upgrade dari 4G melalui Galaxy A14 5G dengan promo spesial selama 20-26 Januari 2023 berupa cashback Rp100.000 dan gratis langganan YouTube Premium selama 2 bulan senilai Rp118.000 dan Spotify Premium selama 3 bulan senilai Rp 165.000.

Promo ini tersedia khusus untuk pembelian di situs resmi Samsung, Samsung Official Store di Blibli, dan Akulaku.com.

Apabila kalian membeli smartphone pada periode promo melalui situs resmi Samsung, harga Samsung Galaxy A14 5G menjadi Rp 2.899.000.

Itulah tadi rincian fitur dan spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G, tertarik membeli HP 5G terjangkau satu ini?