Tech.hitekno.com - Erajaya Active Lifestyle resmi menawarkan drone seukuran telapak tangan dan bobot di bawah 249 gram dengan kemampuan kamera yang andal serta harga terjangkau yakni DJI Mini 2 SE.
Dimensi yang ringkas membuat drone ini layak dibawa menemani petualangan para pengguna dalam mengabadikan momen terbaiknya.
Penjualan di Indonesia hadir dengan dua pilihan paket yaitu “DJI Mini 2 SE” dan “DJI Mini 2 SE Fly More Combo.”
Baca Juga:
GrabMaps Tawarkan Layanan Berbasis Lokasi untuk Pengguna AWS di Asia Tenggara
Djohan Sutanto, CEO Erajaya Active Lifestyle mengatakan “Kami bangga memperkenalkan DJI Mini 2 SE ke jaringan ritel Erajaya Group, dan dapat menjadi pilihan terbaik dari para penikmat drone, baik pemula maupun profesional. Hadir dengan sejumlah kelebihan seperti dimensi yang ringkas dan ringan, kemampuan navigasi yang lengkap serta kamera yang andal untuk merekam momen-momen terbaik, DJI Mini 2 SE merupakan keluarga terbaru dari seri DJI Mini dengan harga terjangkau. Kami sangat yakin bahwa produk ini akan menjadi pilihan utama dalam mendukung active lifestyle para pengguna.”
DJI Mini 2 SE memiliki bobot kurang dari 249 gram yang membuatnya bisa dibawa ke mana saja karena bisa dikecualikan dalam regulasi drone yang diberlakukan pada sejumlah negara.
Hadir dengan sensor kamera CMOS 1/2,3 inci membuatnya mampu merekam video dengan resolusi 2,7K HD dan merekam foto pada resolusi 12MP.
Baca Juga:
Usung Layar AMOLED 90 Hz, Vivo Y100 Diprediksi Meluncur di Tanggal Ini
Drone ini juga memiliki beberapa fitur yang memudahkan pengguna untuk merekam dari udara melalui berbagai skenario penerbangan, begitu pula dengan teknologi DJI O2 Transmission yang memungkinkan drone untuk terbang lebih jauh maksimal 10 kilometer dengan waktu terbang hingga 31 menit.
DJI Mini 2 SE bisa didapatkan di DJI Experience Store, Urban Repulic, iBox, Erafone, dealer resmi DJI, laman e-commerce eraspace.com dan DJI Official Store di Tokopedia, Blibli dan Eraspace.
Hadir dua paket pembelian yang bisa dipilih yakni DJI Mini 2 SE dengan harga Rp5,922,000 dan paket DJI Mini 2 SE Fly More Combo seharga Rp7,909,000.
Baca Juga:
Zoho Workplace Hadirkan Platform Komunikasi Terpadu dan Teknologi Kolaborasi Baru
Berita Terkait
-
Rusia akan Lakukan Uji Coba Drone Selam yang Bisa Bawa Nuklir
-
Gerai Erafone Resmi Pasarkan Smart TV, Resmi Tersedia Beragam Merek
-
Erafone Mobile Legends National Tournament 2023 Berlangsung di 8 Kota
-
Resmi Dipasarkan, Cek Harga DJI Mavic 3 Pro di Indonesia
-
Akhirnya iPhone 14 dan iPhone 14 Plus Resmi Hadir dengan Warna Kuning
-
Pre Order Nothing Ear (2) Dibuka, Berapa Harga TWS Berdesain Unik Ini
-
Mitos Raksasa Laut Dibongkar Ilmuwan, Ternyata Cuma Ikan Paus
-
Penyumbang Drone di Ukraina, Startup Ini Dapat Suntikan Dana Triliunan Rupiah
-
Microsoft Pakai ChatGPT untuk Kendalikan Robot, Ngeri-Ngeri Sedap
-
Jangkau Arab Saudi, Terra Drone Raih Pendanaan dari Anak Usaha Aramco
Terpopuler
-
5 Item Build Fredrinn EXP Laner ala ONIC Butss, Terbukti Susah Tumbang di Mobile Legends
-
3 Hero Assassin Terbaik di EXP Lane, Jadi Andalan Pro Player Mobile Legends
-
Daftar Roster ONIC Terbaru untuk MPL ID Season 12, Ada Albert dan Kairi
-
4 Hero Tank Paling Ampas di META Mobile Legends, Roamer Zonk
-
5 Hero OP di META Mobile Legends, Banyak Dipakai di Mythical Glory
Terkini
-
Geger Oknum Santriwati Ponpes Al Zaytun Disebut Tuding Ibunya Najis!
-
Astaga! Ini Alasan Tukang Tato Balur Wajah Pacar dengan Kotorannya
-
Tukang Tato di Jaksel Oles Wajah Pacar dengan Kotorannya, Dipaksa Makan Tinja Manusia Juga
-
Instagram Kini Perkenankan Penggunanya untuk Unduh Video Reels
-
Cara Edit Foto Cewek Korea Pakai AI yang Viral dan Jadi Tren Sekarang
-
Apa Arti Roleplay RP yang Viral di TikTok?
-
5 Tips Memilih Ponsel untuk Ojol
-
Apa Itu Flow AMOLED yang Ada di POCO F5?
-
Ukuran Browser Chrome di Ponsel Makin Bengkak dan Bikin Memori Penuh? Coba Dulu Tips Berikut