Tech.hitekno.com - Pemerintah akhirnya resmi memutuskan untuk memberikan subsidi kendaraan listrik. Termasuk subsidi motor listrik sebesar Rp 7 juta yang disiapkan pemerintah.
Diwartakan Suara.com, program subsidi kendaraan listrik ini akan mulai berlaku pada 20 Maret 2023 mendatang.
Disampaikan Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan, Febrio Kacaribu menjelaskan, ada dua program yang diberikan kepada masyarakat terkait subsidi motor listrik ini.
Baca Juga:
Walau Tak Perlu Ganti Oli, Motor Listrik Juga Butuh Perawatan Bulanan, Begini 5 Tipsnya
Subsidi Rp 7 Juta untuk Beli Motor Listrik
Pertama, subsidi sebesar Rp 7 juta untuk 200 ribu unit motor listrik pada 2023. Namun ada syarat kendaraan listrik yang bisa mendapatkan subsidi Rp 7 juta dari pemerintah ini.
Yakni motor listrik yang diproduksi di Indonesia, atau telah mencapai TKDN 20 persen atau lebih yang menerima subsidi.
Baca Juga:
Spesifikasi dan Harga Gesits Raya G, Motor Listrik Baru Lebih Murah?
"Motor listrik ini mendapatkan bantuan pemerintah adalah diproduksi di Indonesia, TKDN 20% atau lebih, produsen motor listrik yang memenuhi kriteria persyaratan tidak menaikkan harga jual selama masa pemberian bantuan dan berkomitmen memproduksi sepeda motor dalam jumlah tersebut," ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (6/3/2023).
Subsidi Rp 7 Juta untuk Konversi ke Listrik
Kedua, pemberian subsidi juga diberikan untuk konversi BBM ke listrik, di mana besarannya sama yaitu sebesar Rp 7 juta per unit.
Baca Juga:
Beli Motor Listrik Dapat Subsidi Rp 7 Juta? Mulai Kapan?
Yakni sepeda motor BBM konvensional yang telah dikonversikan menjadi sepeda motor dengan tenaga listrik.
"Selain itu, bantuan pemerintah 7 juta per motor juga diberikan kepada motor konversi sepeda motor konvensional berbahan fosil menjadi motor listrik, ini sebanyak 50.000 unit di tahun 2023," imbuhnya.
Sementara, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menambahkan, untuk menghindari masyarakat memboron kendaraan listrik, maka subsidi kendaraan listrik hanya berlaku untuk satu orang saja.
Baca Juga:
Spesifikasi Honda EM1 e, Motor Listrik yang Dinaiki Jokowi di IIMS 2023
"Tidak bisa dua kali belanja. Jadi tidak bisa satu orang yang sama dengan NIK yang sama dia belanja dua kali kemudian dia jual tidak boleh. Sistem itu sudah kami siapkan. Kami siap kami yakin siap," jelas dia.
Itulah mekanisme subsidi motor listrik yang disiapkan pemerintah. Disiapkan subsidi Rp 7 juta untuk konversi maupun beli motor listrik. (Suara.com/ Iwan Supriyatna)
Berita Terkait
-
Q1 2023: Penjualan Mobil dan Motor Listrik di Tokopedia Naik 2 Kali Lipat
-
Hyundai Energy Indonesia Mulai Dibangun, Hadirkan Rantai Pasokan Baterai Kendaraan Listrik
-
Hasil Menko Luhut ke China, Mobil Listrik BYD akan Investasi ke Indonesia
-
Tesla dan Samsung Disinyalir akan Kerjasama di Industri Kendaraan Listrik
-
THR Cair Langsung Mau Beli Motor Listrik? Tunggu Dulu, Simak 5 Tips Berikut Ini
-
Kerja Sama dengan Volta, Telkomsel Beri Kuota Gratis untuk Pengguna Motor Listrik
-
Apa Saja Motor Listrik Keren dan Unik? Ini 4 Opsi yang Patut Dilirik
-
Berapa Kapasitas Listrik Rumah untuk Ngecas Motor Listrik?
-
Motor Listrik Apa Saja yang Dapat Subsidi Pemerintah?
-
Blibli Hadirkan Penawaran Spesial Kendaraan Listrik di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2023
Terpopuler
-
Nggak Laku di Epic, 5 Hero Ini Auto Ganas di Tangan Player Mythic Mobile Legends
-
Dulu Diremehkan, 3 Hero MM Ini Makin Populer di Mythic Mobile Legends
-
Lawan Pick Edith, Pilih 3 Hero Marksman OP Ini Buat Counter Efektifnya di MLBB
-
5 Hero Jungler OP Berdasarkan Update Terbaru Mobile Legends, Damage Auto Sakit
-
5 Hero Mage OP Setelah Update Terbaru MLBB, Efek Skillnya Mematikan!
Terkini
-
HP Layar AMOLED vs IPS LCD: Mana yang Lebih Irit Baterai?
-
Kompetisi Seks Viral di Swedia, Begini Isi Lomba Paling Kontroversial Ini
-
Tips Merawat HP agar Awet Meski Sudah Tak Dipakai
-
Apakah Layar OLED Lebih Mudah Rusak Dibanding IPS LCD?
-
Ini 7 Sebab HP Android dan iPhone Makin Lama Makin Lemot
-
Porsche Luncurkan Sepeda Listrik Harganya Lebih Mahal dari Mobil LCGC
-
Dapat Rp 40 Juta dari Sekali Live TikTok, Inara Rusli Dicibir Centil
-
Viral Pejabat Kuras Waduk Cuma Gara-Gara HP Kecemplung
-
3 Jenis Program Berbahaya yang Menyerang Pengguna Android, Kenali Perbedaannya