Selasa, 06 Juni 2023 | 15:35 WIB

Santri Al Zaytun Disebut Boleh Berzina, Cukup Bayar Rp 2 Juta, Dosa Hilang, Video Viral di YouTube

Dany Garjito
Ilustrasi pasangan. (unsplash/Pablo Heimplatz)
Ilustrasi pasangan. (unsplash/Pablo Heimplatz)

Tech.hitekno.com - Santri Al Zaytun Disebut Boleh Berzina, Cukup Bayar Rp 2 Juta, Dosa Hilang

Pondok Pesantren Al Zaytun yang terletak di Indramayu, Jawa Barat, semakin menjadi sorotan publik dengan berbagai isu kontroversial yang muncul.

Salah satunya adalah isu mengenai adanya campur baur antara santri perempuan dan laki-laki dalam pelaksanaan sholat. 

Baca Juga: Cara Mematikan Fitur Auto Download WhatsApp, Memori HP Tidak Cepat Penuh

Lebih mencengangkan lagi, isu yang paling baru dan cukup mengejutkan adalah dugaan izin yang diberikan kepada santri untuk melakukan tindakan yang secara moral dan agama, jelas-jelas dianggap tidak benar.

Seorang mantan pemimpin dari Negara Islam Indonesia (NII) yang bernama Ken Setiawan, mengungkapkan beberapa fakta yang mengejutkan tentang apa yang sebenarnya terjadi di dalam Pondok Pesantren Al Zaytun.

Ken Setiawan menyatakan bahwa para santri di Al Zaytun diizinkan untuk melakukan perbuatan yang dianggap tidak senonoh, asalkan mereka memiliki uang yang cukup untuk membayar 'penebusan dosa'.

Baca Juga: Viral Pemotor Nggak Pakai Helm Sembunyi dari Polisi, Netizen: Paniknya Kerasa Sampai Sini

Jumlah uang yang dibutuhkan ternyata tidak begitu besar, hanya sebesar Rp 2 juta.

Dalam sebuah wawancara yang dirilis di kanal YouTube Herri Pras, Ken Setiawan memberikan informasi terperinci tentang situasi ini.

“Gak boleh pacaran, gak boleh berzina, kalau gak punya duit,” kata Ken Setiawan, dikutip dari kanal YouTube Herri Pras, Senin (6/6/2023).

Baca Juga: 3 Hero Healer Terbaik di Mobile Legends, Darah Setim Selalu Penuh

“Kalau punya duit, bisa dilakukan,” imbuhya.

Ia mengungkapkan bahwa ada majelis hukumnya yang mengklaim dengan bayar 2 juta rupiah, dosa zina hilang.

“Nanti ada majelis hukumnya bertahkim, kena pasal sekian, dengan bayar uang dua juta dosanya hilang,” katanya.

Baca Juga: Deretan HP yang akan Dapat One UI 6, Smartphone Apa Saja yang Kebagian Duluan?

Tag

Berita Terkait

Terpopuler

perangkat

Terkini

Load More
Ikuti Kami